Cerita semalam

Cerita semalam
Mendapat sedikit pencerahan


Semalam saya menginap di kantor (sebenarnya dulu-dulunya sih sudah biasa, tapi yang ini seperti pengalaman baru lagi), kurang lebih sampai dengan pukul 23.00 WIB saya dan beberapa teman saya bercerita tentang Yesus Kristus (bagi umat Kristen dan Katolik) atau Nabi Isa (bagi umat Muslim).

Awal ceritanya adalah pembicaraan tentang negara terkecil di dunia yaitu Vatikan di Roma, Italia. Nah, darisitu terus ada omong-omong tentang film yang berjudul "Stigmata" dan "The Pasion" (entah benar atau tidak saya menuliskannya).

Film "Stigmata" bercerita tentang seorang atheisme yang mendapat penglihatan dan mengalami 5 luka (begitu jelas teman saya). Tetapi itu memang benar, saya pernah menonton film ini di sebuah stasiun TV swasta (milik Indonesia tentunya). Dalam film ini, diceritakan seorang wanita yang tidak percaya akan adanya Tuhan, dia mengalami penglihatan tentang penderitaan Yesus dan diiringi kejadian yang menimpa dirinya. Seperti mendapati luka Dimahkotai duri, dipaku di tangan, dipaku di kaki, dicambuk, dan disalip. Kalau ingin tahu lebih jelasnya, tonton saja filmnya (bukan promosi yah).

Kemudian film "The Pasion" ini bercerita tentang kehidupan Yesus mulai dari Ia masih kanak-kanak sampai Dia bangkit dari kubur. Saya tertarik untuk menontonnya. Kalau bisa sih waktu istirahat nanti, saya ingin menonton film "The Pasion" tersebut.

Oh iya, saya adalah umat beragama Katolik, ada kalimat yang saya suka yang diucapkan Yesus ketika Ia sudah bangkit, kalau tidak salah (maklum lupa) berbunyi "Berbahagialah mereka yang tidak melihat namun percaya". Maksudnya adalah, percaya kepada Tuhan itu tidak harus setelah kita melihat Tuhan atau melalui penglihatan-penglihatan, tetapi kita percaya pada Tuhan karena hati kita memilih dan mantap untuknya.

Tuhan, maafkanlah karena aku sudah jauh dari-Mu. Dimanapun aku berada, aku adalah milik-Mu. (Amin)
NB: Semoga minggu besok saya ke gereja. (hehehe)

Comments

Popular posts from this blog

dendam dan karma ?

Lirik lagu Akon ft Hamsika Iyer - "Chammak Challo"

Spongebob Squarepants "AKU SIAP!!!!"